Kali ini saya akan share tentang cara menggabungkan beberapa file MS Word kedalam 1 File yang saya implementasikan saat mengeditLaporan.hehe
Misalkan kita punya document seperti dibawah ini:
1. BAB I.doc
2. BAB II.doc
3. BAB III.doc
4. BAB IV.doc
5. BAB V.doc
dengan cara ini memungkinkan kita untuk menggabungkannya menjadi 1 file misalnya LAPORAN LENGKAP.doc
Caranya tidak terlalu rumit, cukup sederhana dan mudah di implementasikan seperti halnya kita melakukan insert gambar.
Berikut langkah-langkahnya:
Pilih “Tab Insert”memungkinkan Anda menggabungkan dokumen dengan mudah.
Temukan “Objek”, tekan segitiga kecil di sampingnya, lalu klik “Teks dari Berkas” dari menu turun bawah.
Setelah itu, Anda dapat memilih berkas yang akan digabungkan ke dokumen yang aktif. Dengan menekan terus Ctrl untuk memilih lebih dari satu dokumen.
(Catatan: Dokumen yang ditempatkan di atas akan digabungkan pertama kali. Oleh karena itu, urutkan dan beri nomor setiap dokumen target jika Anda ingin mempertahankan urutan tertentu untuk dokumen Anda. )
Metode ini berlaku untuk Word 2010 maupun Word 2007. Harap diperhatikan: Format mungkin tidak dipertahankan apabila Anda menggabungkan dokumen. Berhati-hatilah.
Selamat mencoba… ^_^